Ternate – Pelantikan dan mengambil sumpah jabatan sejumlah pejabat administrator (Eselon III) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Maluku Utara (Malut) bertempat di Aula Mina Asrama Haji Transit Ternate, Kelurahan Ngade Kota Ternate.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di lakukan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia, Nizar Ali. Pada Senin (08/01).
Hal ini berdasarkan Keputusan Menteri Agama dengan Nomor: 123584 s/d 123590/B.II/3/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dari dan dalam Jabatan Administrasi di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara, adapun pejabat-pejabat administrator yang dilantik diantaranya;
Abdurahman Muhammad Ali yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Pendidikan Islam (Kabid Pendis) Kanwil Kemenag Malut kembali dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Halmahera Utara (Halut); Sementara Yamin Latief Tjokra jabatan sebelumnya sebagai Kepala Kantor Kemenag Halut dilantik menjadi Kepala Bidang Pendidikan Islam (Kabid Pendis) Kanwil Kemenag Malut.
Selanjutnya, Salmin Abd. Kadir yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Bimbingan Masyarakat Islam (Kabid Bimas) Kanwil Kemenag Malut dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag Kota Ternate; Sedangkan Hasbullah Tahir jabatan sebelumnya sebagai Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) dilantik dengan jabatan baru sebagai Kabid Bimas Islam Kanwil Kemenag Malut.
Sementara, Amir Tomagola yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor Kemenag Kota Ternate dilantik jabatan barunya sebagai Kepala Kantor Kemenag Halbar; Sedangkan Muhammad Qubais Baba dengan jabatan lama sebagai Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) dilantik menjadi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pulau Morotai; dan Hasyim Hi. Hamzah yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor Kemenag Pulau Morotai dilantik sebagai Kepala Kantor Kemenag (Halteng).
“Selamat atas jabatan baru yang diemban dan selamat bertugas, segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru. Jalani amanah yang diberikan dengan penuh komitmen serta rasa tanggung jawab yang tinggi,” ujar Sekjen usai melantik pejabat Administrator.