Ternate – Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Ternate tegaskan sekolah-sekolah SD dan SMP segera masukkan laporan pertanggungjawaban dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) tahun 2024.
“Kami tekankan pelaporan harus di percepat, agar Dana Bos dan Bosda bisa cepat di cairkan, kalau laporan terlambat jelas tidak bisa di cairkan,” ujar Sekretaris Dispen Koter, Hi. Ruslan Mustafa saat di temui di ruang kerjanya, Kamis (05/09).
Kata dia, pencairan lancar dan tidaknya tergantung pada laporan. Hi. Ruslan juga menyebut, tahun ini pencairan dana Bos dan Bosda sudah dua kali dilakukan.
“Saya selaku Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Ternate menghimbau kepada seluruh kepala-kepala sekolah sebagai pengelola Bos Reguler maupun Bosda tolong secepatnya memasukkan laporan,” tegasnya.
Menurut Ruslan, hal ini agar supaya dana berikutnya secepatnya dicairkan, sehingga proses belajar mengajarnya juga lancar.
Apalagi, kata Ruslan, pihak sekolah akan menghadapi Assesment Nasional tingkat SMP pada tanggal 9-12 September 2024.