Labuha – Kepemimpinan Usman Sidik dan Hasan Ali Bassam Kasuba (Usman-Bassam) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Selatan (Halsel) disebut telah menorehkan sejumlah prestasi.
Dalam rilis yang disampaikan Bagian Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Setda Halsel kepada media ini, Selasa (3]0/05/23), ditulis, prestasi yang ditorehkan Pemkab Halsel dibawah kepemimpinan Usman-Bassam menjadi buah bibir bukan hanya di Halsel dab Propinsi Maluku Utara tetapi hingga tingkat nasional.
Ditahun sebelumnya, Prestasi yang diraih pada bidang keuangan, pemda Halmahera Selatan memperoleh predikat opini wajar tampa pengecualian (WTP), atas laporan keterangan pertanggunjawaban keuangan daerah (LKPD) tahun 2021 oleh BPK Perwakilan Maluku Utara. Dan meraih peringkat pertama se Maluku Utara atas tindak lanjut hasil temuan pemeriksaan keungan tahun 2021 yang mencapai 80,14 Persen.
Kemudian Torehan lainya adalah, peringkat ke II pengelolaan terbaik Dana Alokasi khusus (DAK) tahun 2021 Se Maluku Utara dengan tingkat capaian realisasi anggaran sebesar 289,2 Miliyar atau terbesar pertama dari kabupaten/kota provinsi Malut.
Selain itu, pemda Halsel juga berhasil menorehkan prestasi peringkat Ke III dari 10 Kabupaten/Kota Provinsi Maluku Utara, “Dalam Penilaian Monitoring Center For Prevention (MCP)” dari komisi pemberantasan korupsi (KPK) tahun 2021 terhadap 8 area intervensi. Dan optimilasasi pengelolaan pajak berada pada peringkat I dengan 75,19 Persen, Manejmen apartur sipil negara meraih peringkar ke II dengan nilai 66,27 Persen.
Dalam perencanaan dan penggangaran APBD, pemda halsel meraih peringkat I dengan nilai 72,4 persen pengadaan barang dan jasa menduduki peringkat peringkat I dengan nilai 93,13 persen.
Untuk tata kelolah keungan Desa menempati menempati peringkat ke ke III dengan nilai 45,75 persen, sedangkan ke III intervensi lainya terkait manajmen aset daerah, baik pengawasan aparat dan pengawasan internal, perinrah dan perizinan, penda Halsel berada pada peringkat IV besar dari 10 kabupaten/kota di bandingkan dengan periode Bahrain Kasuba yang tidak memiliki prestasi terhadap daerah.
Tidak hanya itu, Keberhasilan pemerintah daerah di bawa pimpinan Usman Sidik yakni, membangun fasilitas pendukung pembangunan jalan dan jembatan di sejumlah ruas Halmahera Selatan antara lainnya. Jalan hotmix sayoang-Bori kecamatan Bacan Timur. Jalan Hotmix Rabutdaiyo-Sangapati atau jalan lingkar pulau makian, Jalan Belang Belang -Yaba, Perbaikan Geometrik ruas jalan Samo Lalubi, Kecamatan Gane Barat Utara. Pembanguna jembatan Gorup- Walo dan Jembatan Matentengin-Kioyor. Kemudian Pembangunan jalan lingkar pulau Obi 19 KM serta pembangunan sirtu jalan Manadopo Barat dan Gunung Koloa.
Disusul lagi Bukti Prestasi itu tertuang di tahun 2023 kali ini yakni, Penerimaan penghargaan sebagai Kabupaten dengan Perencanaan Pembagunan Terbaik I (pertama) oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (KPPNO) dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS).
Kedua, juga meraih penghargaan sebagai Kabupaten/Kota Terbaik I (pertama) atas Kinerja 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahun 2022.
Kemudian disusul satu prestasi yang di peroleh pemda Halmahera Selatan pada Senin 29 Mei 2023, atas Kinerja Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) tahun 2021 sampai dengan tahun 2022 meraih peringkat pertama dengan kategori sehat.***
View : 16925