Halsel – Tim Sar gabungan akhirnya menemukan jazad kru kapal Tugboat Pacifik 19 yang hilang di Dermaga PT Wanatiara Persada saat tongkang bermuatan 4.000 Ton tersebut mengalami kebocoran dan tenggelam.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate Fathur Rahman, Rabu (12/4), menjelaskan, pada hari ke empat operasi sar pukul 01.10 Wit, Tim sar gabungan menerima info dari Babinsa bahwa di koordinat 01°28’05.86″S / 127°25’39.34″E Jarak 0.81 Nm, Radian 191.18° dari Titik Duga, nelayan setempat menemukan satu jenazah dengan jenis kelamin laki-laki dalam keadaan Meninggal Dunia (MD).
Mendapat informasi tersebut Kata Fathur, Tim SAR Gabungan segera bergerak menuju ke lokasi. Selanjutnya korban dievakuasi menuju ke Klinik Perusahaan PT. Wanatiara Persada.
“Korban berhasil di evakuasi dan tiba di klinik pukul 02.16 Wit, pihak keluarga memastikan bahwa Jenazah yang dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan merupakan ABK kapal Tugboat yang sedang dalam pencarian,” ucapnya.
[the_ad id=”3193″]
Kepala Basarnas bilang, dengan telah ditemukannya korban dalam keadaan MD maka Operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup. Seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing dengan ucapan terima kasih.
Seperti dikutip dari laporan yang diterima Basarnas sebelumnya, tepat pada tanggal 08 April 2023 pukul 19.50 Wit, Safety dari PT. Wanatiara Persada memerintahkan kepada Kru Kapal Tugboat Pacifik 19 untuk melepaskan tali pengait Tongkang yang bermuatan 4.000 Ton Feronikel karena tongkang tersebut akan dipindakan.
Kemudian ketiga kru Kapal Tugboat yakni Sdra. Eko Pradana, Hardi Pramana Putra dan Ilham berada di tongkang sebelah bermuatan Batu Bara, saat melepaskan tali pengait tongkang yang bermuatan feronikel mengalami kebocoran di bagian depan sehingga muatan feronikel sebanyak 4.000 Ton tercebur semua kedalam laut karena posisi tongkat bagian belakang terangkat, lalu ketiga kru kapal Tugboat yang berada di tongkang sebelahnya ikut terjatuh kedalam laut karena benturan dari tongkang yang bocor.
Berikut data Korban :
- Nama : Nur Ilham Syah,
- Usia : 23 Tahun,
- Jenis : Laki-laki,
- Domisili : Kabupaten Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan.