back to top

PWM Muhammadiyah Maluku Utara Gelar Seleksi Kepala Sekolah

Bagikan :

TERPOPULER

BACA JUGA

Ternate — Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) serta Pendidikan Nonformal (PNF) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Maluku Utara melaksanakan seleksi calon kepala sekolah melalui fit and proper test.

Seleksi tersebut digelar di SMP Muhammadiyah Kota Ternate dan difokuskan pada dua sekolah, yakni SMK Muhammadiyah Tidore dan SMA Muhammadiyah 4 Morotai.

Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF PWM Maluku Utara, Ramli Kamaduddin, bersama Sekretaris Majelis, Karim Merua, menunjuk sejumlah anggota majelis sebagai tim penguji, yaitu :

  • Prof. Dr. Abdulrasyid Tolangara,
  • Dr. Karman La Nani,
  • Dr. Abdul Rahmat Mandea,
  • Dr. Marwia Tamrin Bakar,
  • Drs. Ahmad Kamis, M.Si
  • Ramli Kamaduddin, M.Si
  • Drs. Karim Merua, M.H

Wakil Ketua PWM Maluku Utara Bidang Pendidikan, Dr. Karman La Nani, kepada media, Jumat (10/1), menyampaikan bahwa seleksi kepala sekolah Muhammadiyah melalui fit and proper test dilaksanakan berdasarkan kaidah persyarikatan guna menghasilkan kepala sekolah yang berkualitas, profesional, peduli, dan bertanggung jawab.

“Fit and proper test yang dilaksanakan di SMP Muhammadiyah Kota Ternate diikuti oleh lima calon kepala sekolah, terdiri atas dua calon dari SMK Muhammadiyah Tidore dan tiga calon dari SMA Muhammadiyah 4 Morotai,” ujarnya.

Berdasarkan hasil penilaian dan penetapan PWM Maluku Utara, ditetapkan Nasarudin Soleman sebagai Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Tidore dan Linia Tira Lidya sebagai Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 4 Morotai.

Sebagai tindak lanjut, pada 6 Januari 2026, Sekretaris Majelis Dikdasmen dan PNF Maluku Utara, Drs. Karim Merua, menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada Nasarudin Soleman.

Penyerahan SK dari Sekertaris majelis Dikdasmen dan PNF Provinsi Malut, Drs Karim Merua, kepada Nasarudin Soleman, S.Pd, selaku kepala sekolah SMK Muhammadiyah Tidore.

Selanjutnya, pada 9 Januari 2026, Wakil Ketua PDM Morotai Bidang Tabligh, Suaib Marjan, menyerahkan langsung SK kepada Linia Tira Lidya.

Dalam kesempatan tersebut, Suaib Marjan yang juga Ketua Forum Guru Muhammadiyah Morotai berpesan bahwa memimpin amal usaha Muhammadiyah merupakan amanah yang besar karena melekat nama junjungan Nabi Muhammad SAW.

“Meski bukan sarjana agama atau ustaz, minimal kita memahami kewajiban dasar sebagai muslim, seperti menjalankan salat lima waktu serta menjaga akhlak dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam berpakaian maupun bertutur kata,” ujarnya.

Ia menegaskan, seluruh guru dan pimpinan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) wajib menjunjung tinggi akhlakul karimah, sebagaimana misi kerasulan Nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan akhlak manusia.

“Harapan PWM, Majelis Dikdasmen, PDM, hingga pimpinan cabang Muhammadiyah, setiap kepala sekolah Muhammadiyah mampu menunjukkan akhlak yang baik, jujur, bertanggung jawab, serta mampu memajukan lembaga yang dipimpinnya,” pungkasnya.

BERITA DAERAH

LIHAT SEMUA

SAAT INI

Lepas Tim PKM Tanggap Darurat Bencana ke Aceh, Ini...

Tim yang akan bertugas di wilayah terdampak bencana itu berjumlah 12 personel lintas profesi.

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

IKLAN

PWM Muhammadiyah Maluku Utara Gelar Seleksi Kepala Sekolah

Imalut.com

Ternate — Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) serta Pendidikan Nonformal (PNF) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Maluku Utara melaksanakan seleksi calon kepala sekolah melalui fit and proper test.

Seleksi tersebut digelar di SMP Muhammadiyah Kota Ternate dan difokuskan pada dua sekolah, yakni SMK Muhammadiyah Tidore dan SMA Muhammadiyah 4 Morotai.

Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF PWM Maluku Utara, Ramli Kamaduddin, bersama Sekretaris Majelis, Karim Merua, menunjuk sejumlah anggota majelis sebagai tim penguji, yaitu :

  • Prof. Dr. Abdulrasyid Tolangara,
  • Dr. Karman La Nani,
  • Dr. Abdul Rahmat Mandea,
  • Dr. Marwia Tamrin Bakar,
  • Drs. Ahmad Kamis, M.Si
  • Ramli Kamaduddin, M.Si
  • Drs. Karim Merua, M.H

Wakil Ketua PWM Maluku Utara Bidang Pendidikan, Dr. Karman La Nani, kepada media, Jumat (10/1), menyampaikan bahwa seleksi kepala sekolah Muhammadiyah melalui fit and proper test dilaksanakan berdasarkan kaidah persyarikatan guna menghasilkan kepala sekolah yang berkualitas, profesional, peduli, dan bertanggung jawab.

“Fit and proper test yang dilaksanakan di SMP Muhammadiyah Kota Ternate diikuti oleh lima calon kepala sekolah, terdiri atas dua calon dari SMK Muhammadiyah Tidore dan tiga calon dari SMA Muhammadiyah 4 Morotai,” ujarnya.

Berdasarkan hasil penilaian dan penetapan PWM Maluku Utara, ditetapkan Nasarudin Soleman sebagai Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Tidore dan Linia Tira Lidya sebagai Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 4 Morotai.

Sebagai tindak lanjut, pada 6 Januari 2026, Sekretaris Majelis Dikdasmen dan PNF Maluku Utara, Drs. Karim Merua, menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada Nasarudin Soleman.

Penyerahan SK dari Sekertaris majelis Dikdasmen dan PNF Provinsi Malut, Drs Karim Merua, kepada Nasarudin Soleman, S.Pd, selaku kepala sekolah SMK Muhammadiyah Tidore.

Selanjutnya, pada 9 Januari 2026, Wakil Ketua PDM Morotai Bidang Tabligh, Suaib Marjan, menyerahkan langsung SK kepada Linia Tira Lidya.

Dalam kesempatan tersebut, Suaib Marjan yang juga Ketua Forum Guru Muhammadiyah Morotai berpesan bahwa memimpin amal usaha Muhammadiyah merupakan amanah yang besar karena melekat nama junjungan Nabi Muhammad SAW.

“Meski bukan sarjana agama atau ustaz, minimal kita memahami kewajiban dasar sebagai muslim, seperti menjalankan salat lima waktu serta menjaga akhlak dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam berpakaian maupun bertutur kata,” ujarnya.

Ia menegaskan, seluruh guru dan pimpinan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) wajib menjunjung tinggi akhlakul karimah, sebagaimana misi kerasulan Nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan akhlak manusia.

“Harapan PWM, Majelis Dikdasmen, PDM, hingga pimpinan cabang Muhammadiyah, setiap kepala sekolah Muhammadiyah mampu menunjukkan akhlak yang baik, jujur, bertanggung jawab, serta mampu memajukan lembaga yang dipimpinnya,” pungkasnya.

Tim Redaksi
Editor

Bagikan :

Artikel Terkait

Baca Juga

Iklan

error: Content is protected !!